Jumat, 22 April 2016

KEKHAWATIRAN G-20 AKIBAT PEMANGKASAN EKONOMI GLOBAL OLEH IMF

SAVE - Agus Martowardojo, Gubernur Bank Indonesia (BI) menjelaskan, sejumlah negara G-20 mengkhawatirkan pertumbuhan ekonomi dunia setelah adanya pemangkasan proyeksi pertumbuhan ekonomi global oleh Dana Moneter Internasional (International Monetary Fund/IMF) yang diperkirakan hanya tumbuh di angka 3,2% yang sebelumnya berada di 3,4%.

“Dalam pertemuan G-20 bersama IMF dan Worid Bank, topik utamanya yaitu negara-negara cukup prihatin dengan perkembangan ekonomi dunia yang terus menunjukan penurunan. Apalagi IMF juga memotong pertumbuhan ekonomi. Kita mengikuti IMF pangkas pertumbuhan ekonomi global menjadi 3,2%,” ucapnya, Jumat (22/4/2016).

Selain kekhawatiran terhadap ekonomi global yang terus menunjukan penurunan, juga terhadap harga-harga komoditi dunia yang masih mengalami penurunan terutama harga minyak dunia.

Dalam forum tersebut juga membahas mengenai bagaimana diantara negara-negara tersebut dapat saling berkordinasi satu sama lain seperti yang dicanagkan Indonesia, bahwa perlunya reformasi struktural untuk ekonomi dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar