Kamis, 05 April 2018

SESI SIANG IHSG BERTAHAN DI ZONA POSITIF

SAVE - Hingga perdagangan sesi siang hari ini, pergerakan bursa saham IHSG terlihat masih bertahan di zona positif.

Sesi siang IHSG diperdagangkan di posisi 6.180,992, angka ini masih menguat dengan kenaikan sebesar 23,896 poin atau 0,39%. Dan indeks LQ45 juga menguat 4,458 poin atau 0,44% menjadi 1.008,118.

Mayoritas sektor saham dalam negeri hingga perdagangan siang ini bergerak di jalur positif, dengan sektor infrastruktur yang memimpin kenaikan tertinggi sebesar 1,39% diikuti sektor pertambangan yang naik 1,38%. Sedangkan untuk sektor yang melemah dalam yaitu keuangan yang turun hingga 0,16%.

Perdagangan saham hari ini terpantau cukup sepi dengan frekuensi saham yang diperdagangkan sebanyak 195,372 kali dengan transaksi 4,3 miliar lembar saham atau senilai Rp2,7 triliun.

Sementara pergerakan IHSG juga sempat menyentuh ke posisi tertingginya di 6.211,871, dan posisi terendahnya berada di 6.177,490. Investor asing juga telah mencatat aksi jual bersih sebesar Rp124 miliar.

savemoneychanger @ptsavemc

Tidak ada komentar:

Posting Komentar