Rabu, 14 September 2016

HARGA MINYAK DUNIA JATUH, AKIBAT PREDIKSI BANJIR PASOKAN

SAVEPada akhir perdagangan kemarin, harga minyak mentah dunia tercatat mengalami penurunan sebesar 3% setelah adanya pernyataan dari pengawas energi dunia dan OPEC yang memperkirakan banjir pasokan akan bertahan lebih lama dari yang diharapkan.

Selain itu, juga ditambah dengan persediaan dan peningkatan pasokan, hal ini membuat pasar diperkirakan akan kelebihan stok kurang lebih hingga awal tahun 2017.

Dolar AS yang mengalami penguatan juga tidak terlalu banyak memberikan tekanan terhadap komoditas, untuk membuat pemegang mata uang seperti euro menjadi tidak terjangkau. Dan pasar ekuitas AS juga mengalami penurunan, memperluas bearish sentimen di pasar berisiko.

Harga minyak Brent tercatat masih menurun sebesar US$1,22 atau 2,5% menjadi US$47,10/barel. Sedangkan harga minyak AS, West Texas Intermediate (WTI) juga mengalami penurunan sebesar US$1,39 atau 3% menjadi US$44,90/barel.

Sementara, sebelum akhir sesi perdagangan American Petroleum Institute (API) memberikan laporan bahwa ada penambahan 1,4 juta barel hingga pekan terakhir 9 September, angka tersebut lebih kecil dari prediksi kenaikan sebesar 3,8 juta barel. Pemerintah AS baru akan mengeluarkan data resmi inventarisasi pada tengah pekan ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar