Senin, 21 November 2016

LAJU IHSG DIPERKIRAKAN BERGERAK DISEKITAR POSISI 5078-5.267

SAVEPada perdagangan hari ini, Senin (21/11/2016), pergerakan IHSG diperkirakan akan berada di sekitar posisi 5.078 hingga 5.267. Sementara pada penutupan akhir pakan kemarin, IHSG menutup akhir pekan kemarin dengan prestasi kenaikan sebesar 1,06% dibandingkan dengan penutupan awal pekan.

Hal tersebut menunjukan bahwa potensi pergerakan naik IHSG masih cukup besar di tengah terjadinya capital outflow yang masih terjadi serta fluktuasi harga komoditas yang masih memberikan pengaruh terhadap pola gerak pasar.

Selain itu, pola gerak pasar juga ditunjukan oleh rilis data perekonomian yang masih stabil sehingga mampu mendorong pola kenaikan laju IHSG. Saat ini posisi support yang masih terjaga cukup kuat berada di 5.078 dengan target resistance yang berada di 5.267.

Hari ini pergerakan IHSG kemungkinan masih akan mengalami penguatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar