Kamis, 22 Desember 2016

GERAK DOLAR SINGAPURA SEMAKIN ANJLOK

SAVEPada perdagangan hari ini, pergerakan kurs dolarSingapura mengalami penurunan hingga ke puncak terendahnya dalam 7 tahun terakhir terhadap dolar AS. Selain terhadap dolar AS, dolar Singapura juga mengalami pelemahan terhadap rupiah.

Berdasarkan dari CNBC, Kamis (22/12/2016), saat ini kurs dolar Singapura berada di posisi terendahnya dibandingkan dengan posisi pada saat krisis finansial 2009 lalu. Pelemahan yang dialami oleh dolar Singapura diperkirakan masih akan berlanjut.

Selain itu, nilai tukar 1 dolar AS saat ini setara dengan 1,45 dolar Singapura, angka tersebut lebih rendah dibandingkan dengan posisi pada Agustus tahun 2009 lalu.

Sementara, pergerakan dolar Singapura terhadap rupiah selama bulan Desember ini sudah mengalami pelemahan sebesar 2%. Pada awal bulan Desember dolar Singapura masih berada di posisi Rp9.498, sedangkan kemarin sudah mulai bergerak menurun ke Rp9.294.

Dan pada perdagangan siang hari ini, dolar Singapura berada di posisi Rp9.287, angka tersebut lebih menurun jika dibandingkan dengan posisi perdagangan sebelumnya di Rp9.318.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar