Kamis, 13 April 2017

IHSG TURUN 6 POIN

SAVEJelang libur, pergerakan IHSG tercatat mengalami pelemahan ke zona merah, mengikuti pelemahan yang dialami oleh mayoritas bursa saham regional.

Pelemahan ini terjadi di tengah penguatan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. Siang ini pergerakan rupiah berada di posisi Rp13.256, angka ini menguat jika dibandingkan dengan posisi perdagangan sore kemarin di Rp13.275.

Bursa saham Tanah Air ditutup di posisi 5.637,997, angka ini berkurang sebesar 6,158 poin atau 0,11%. Sedangkan indeks LQ45 ditutup menurun 2,357 poin atau 0,25% menjadi 931,201.

Total saham yang diperdagangkan ada sebanyak 437 saham, untuk saham yang mengalami kenaikan ada sebanyak 174 saham, 132 saham menurun, dan 131 saham lainnya stagnan.

Sementara para investor asing melakukan aksi jualnya untuk saham-saham industri campuran dan saham sektor perdagangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar