Senin, 19 Agustus 2019

RUPIAH DAN IHSG KOMPAK MENGUAT



SAVE- Pada perdagangan hari ini Senin (19/08/2019), pergerakan nilai tukar rupiah dan IHSG kompak bergerak ke arah positif. Rupiah menunjukkan penguatannya terhadap dolar AS yang berada diposisi Rp 14.200.

Rupiah bergerak di rentang Rp 14.194/US$ sampai dengan Rp 14.207/US$
Selain terhadap dolar AS. Rupiah juga unggul terhadap seluruh mata uang negara utama dunia. Seperti dolar Singapura, dolar Selandia Baru, won Korea Selatan paling banyak ditekan oleh rupiah.

IHSG juga terpantau mengalami pergerakan yang positif berada di level 6.322 dengan penguatan sebesar 0,575 % atau yang setara dengan 36,156. IHSG sempat berada di posisi tertinggi 6.329 dan level terendahnya di posisi 6.310. Dengan volume perdagangan saham sebanyak 110 juta lembar dengan nilai Rp 134 miliar. Terdapat 156 saham yang mengalami penguatan, 23 saham yang melemah dan 107 saham yang tidak terdapat pergerakan apapun juga dengan total transaksi 12.749 kali.












Tidak ada komentar:

Posting Komentar